Daftar Blog Saya

Selasa, 25 September 2012

       Suara &
Lagak
         ANak muda
                          Kreatif
Yup's,,, Suara & Lagak ANank muda Kreatif adalah arti dari kata SLANK, kalo kalian gak percaya kalian liat dicover album Slank 8 (Reformasi). Nah, disitulah sumber arti dari kata SLANK. Kali ini saya akan ngebahas arti dari kata Slank tersebut dalam gaya hidup anak muda.

"S"uara, didalam arti kata Slank tersebut diartikan bebas bicara, bebas berpendapat, bebas dari kata Cekal. 
"cekal dicekal kritik beda pendapat, cekal dicekal dianggap biang rusuh, kami juga punya ide, kalian juga punya ide, musyawarah mufakat". 
         Bisa kita lihat dari cuplikan lagu diatas, setiap orang bebas menyuarakan pendapatnya asal bukan suara fitnah yang menimbulkan kerugian buat orang lain.  
"Hak manusia ingin bicara, hak manusia ingin bernyanyi, kalo sumbang janganlah didengarkan, kalo merdu ikutlah bernyanyi, jangan ngelarang, jangan banyak komentar apalagi menghina" "tonk kosonk nyaring bunyinya, klentang-klentong kosonk banyak bicara, oceh sana sini gak ada isi otak udang ngomongnya sembarang." 
           Kalian semua pasti sudah tau lagu liric lagu diatas ! Yap's,,lagunya Slank yang berjudul Tonk Kosonk, lagu tersebut mengatakan bahwa mereka itu hidup dilingkungan yang penuh kesesakan berekspresi. Penuh dengan tetangga yang sirik suka nge-Gosip yang bikin otak beku dan sesak nafas karna ide-ide kita terkurung. Kok bisa?? Sudah jelas bisa, karna orang-orang tersebut orang yang tidak mempunyai kesibukan kecuali jadi pengamat orang laen. Gimana mau sukses  kalo pekerjaannya jilatin pantat orang laen?? Ya itulah komunitas dimasyarakat ada yang baik ada yang buruk, it's ok,yang penting tidak merugikan orang lain,ya nggak??

"L"agak, bisa juga diartikan dengan prilaku, tindakan atau aktvitas kita sehari-hari. Slenge'an dan apa adanya jadi keseharian mereka, itulah anak muda yang bebas cara berfikirnya, gak neko-neko gak aneh-aneh.

Memang.. Rambutku memang panjang
Jangan menghina yang penting bukan telanjang
Memang.. Bajuku memang rombeng
Jangan menghina yang penting bukannya nebeng

Aku memang aku bukannya kalian
Tapi ku tak malu karenaku tak pernah menghina orang
Merampok orang

Memang.. Kupingku memang bolong
Jangan menuduh yang penting bukan bencong
Memang.. Celanaku juga bolong
Jangan menuduh yang penting bukannya nyolong

Aku memang aku bukannya kalian
Tapi ku tak malu, Karena ku tak pernah perkosa orang..
menipu orang..

Memang.. Kantongku memang kering
Jangan menghina yang penting bukannya maling
Memang.. jaketku memang kotor
Jangan menghina yang penting bukan koruptor

Aku memang aku bukannya kalian
Tapi ku tak malu, Karena ku tak pernah menjegal orang..
Menginjak orang..

Merampok orang.. menipu orang.. Menghina orang.. Perkosa orang..
Menjegal orang.. menipu orang..
Menipu orang.. Merampok orang.. Menghina orang.. Menginjak orang..

       Dari lagu diatas sudah jelas bahwa hampir semua anak muda ingin tampil sesuai naluri demi mengungkapkan jati diri, itu semua sah-sah saja asal tidak keblabasan sampai berumah tangga, kasian istri ma anaknya. hehehee...!!

"AN"ak muda yang dimaksud ialah anak muda yang kreatif dan berguna buat lingkungan sekitar, bukannya anak muda yang merusak generasi dibawahnya, justru dituntut untuk memberi motivasi untuk lebih kreatif dalam segala hal kepada generasi dibawahnya. 

Anak muda harus sekolah
Nggak boleh menggangur
Untuk bekal dimasa depan
Biar besar nggak jadi preman

Loncat pager bolos
Kantin tempat nongkrong
Di kelas ngerokok no no no
Sahabat diklepto
Patungan nge DO
Di WC kepergok

(Nggak boleh membolos Nggak boleh menongkrong
Dikelas ngerokok o…o… Nggak bagus)

Giat berolah raga
Ikut ekstrakurikuler
Rajin rajin belajar
Giatlah menuntut ilmu

yang culun dikompas
yang pinter diancem
salah dikit brantem
cari gara2
perang antar sekolah
braninya kroyokan tawuran

(Janganlah menyontek Janganlah mencuri
Janganlah berkelahi Nggak bagus)

       Betul sekali, itu adalah lirik lagunya Slank "Tut Wuri Handayani". Dari lagu tersebut betapa pedulinya slank kepada generasi muda Indonesia, tinggal kita semua yang mau mensosialisasikan dalam pribadi kita. Dengan kata lain jangan sampai para pemuda masa depan hancur kepribadiannya, karna akan berpengaruh untuk generasi seterusnya.

"K"reatif, pada zaman sekarang ini kreatif menjadi suatu yang wajib agar kita bisa bersaing dalam masyarakat. Dalam segala hal kita dituntut kreatif, apalagi dalam segi pekerjaan. Semakin hari semakin ketat persaingan, semakin naluri hewan pula tindakannya. So,dengan kita berkreatif maka kemudahan akan datang pada kita,bukan tidak mungkin pekerjaan yang mencari kita. Tapi jangan lupa berdo'a, ya kan??

"Disini tempat cari senang, salah tempat kalo kau cari uang
 Disini orang-orang penuh kreatifitas,tempat orang-orang yang survive".

     Sekian dulu pembahasan tentang kata "SLANK" dan lagu-lagunya, tunggu kelanjutannya semua tentang lagu-lagu slank. See you, By by....PLUR !


Tidak ada komentar: